TRI YUDHA ISMANTO
Model Kolaboratif Berbasis Kearifan Lokal:
Strategi Stabilitas Keamanan di Papua Pegunungan
Penulis:
Dr (C). Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA
Dr. Drs. TS Lumban Toruan, M.M., Dipl.S.S.., CIQaR.
Dr. Ir. Pujo Widodo , S.E, S.H., S.T., M.A, MDS, M.Si, M.Si (Han)
Dr. Robby Mochammad Taufik, S.Pd., M.Pd. M.Han
Editor:
Dr. Ir. Sovian Aritonang, S.Si., M.Si.
ISBN: dalam proses
Ukuran Buku: 18 x 26 cm; vii + 200 hal
Cover & Layout: Aksara Publications
Copy Right @Desember 2024
Penerbit:
CV. Aksara Global Akademia
Anggota IKAPI No: 414/JBA/2021
Kantor:
Intan Regency Block W-13, Tarogong, Garut, Jawa Barat, Kode Pos: 44151
Mobile: 081-2222-3230 – 0895-1961-0629
E-mail: aksaraglobal.info@aksaraglobal.info
Website: aksaraglobal.info – aksaraglobal.co.id
INDONESIA
*Buku ini diterbitkan untuk disebarluaskan kepada masyarakat luas secara gratis, sebagai dedikasi penulis bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan riset di Indonesia maupun global.
SINOPSIS
Buku Model Kolaboratif Berbasis Kearifan Lokal: Strategi Stabilitas Keamanan di Papua Pegunungan mengupas pendekatan inovatif dalam menjaga keamanan dan stabilitas di wilayah Papua Pegunungan. Dengan mengutamakan kearifan lokal, buku ini memaparkan bagaimana tokoh adat, tokoh agama, dan masyarakat dapat berkolaborasi dengan pemangku kebijakan untuk menciptakan harmoni sosial yang berkelanjutan.
Berdasarkan penelitian yang mendalam dan berbasis data, buku ini menawarkan model kolaboratif yang mengintegrasikan tradisi lokal dengan pendekatan keamanan modern. Pendekatan ini dirancang untuk mengatasi tantangan konflik serta menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi masyarakat setempat. Buku ini relevan tidak hanya bagi akademisi dan praktisi keamanan, tetapi juga bagi siapa saja yang peduli terhadap pengelolaan konflik berbasis budaya di Indonesia.
TENTANG PENULIS
Dr. (C). Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA adalah seorang perwira TNI Angkatan Laut berpangkat Kolonel di Korps Marinir. Lahir di Jakarta pada 23 September 1979, ia saat ini menjabat sebagai Asisten Operasi Danpasmar 2 sejak 6 Agustus 2024. Dr. Yudha menyelesaikan pendidikan ekonomi di Universitas Krisnadwipayana Jakarta (S1) pada 2014, meraih gelar Master of Science in Defense Analysis dari Naval Postgraduate School, California, USA, pada 2019 dengan predikat cumlaude, serta menerima penghargaan tesis terbaik. Ia tengah menyelesaikan program Doktor Ilmu Pertahanan di Universitas Pertahanan RI, yang direncanakan selesai pada 2025.
Dr. Yudha lulus dari Akademi Angkatan Laut (AAL) pada 2001, dan mengikuti berbagai pendidikan bergengsi seperti NATO Academic Instructor Course di Jerman, USMC Command and Staff College di Amerika Serikat, serta berbagai pelatihan infanteri tingkat lanjut. Ia juga telah memegang sejumlah posisi strategis, termasuk Komandan Batalyon Infanteri Marinir dan Koorsmin Dankormar.
Penugasan operasionalnya mencakup berbagai wilayah konflik domestik dan internasional, seperti Aceh, Natuna, Papua, Serbia, Lebanon, dan Singapura. Berbagai tanda kehormatan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa menghiasi catatan kariernya. Dalam kehidupan pribadi, ia menikah dengan Harry Indriati, S.T., dan dikaruniai dua anak. Dr. Yudha dapat dihubungi melalui email di triyudha2001@gmail.com.